Jailolo: Kepolisian Resor Halmahera Barat (Halbar) melalui Satuan intelkam bersama Insan Pers menggelar kegiatan pembagian takjil jelang waktu buka puasa di sejumlah rumah ibadah, mesjid, Rabu (28/03).
Kegiatan pembagian takjil tersebut, dipimpin oleh Kasat Intelkam Polres Halbar, IPDA Laode M. Masri S.A.P didampingi KBO Sat Intelkam IPDA Imam Eko, A.Y.W.,S.Tr.k, dan seluruh personel sat Intelkam bersama Insan Pers Halbar.
Kapolres Halbar AKBP Erlichson Pasaribu, S.H., S.I.K melalui Kasat Intelkam IPDA LaOde M. Masri mengatakan, kegiatan berbagi ini sebagai wujud kepedulian kepolisian kepada masyarakat melalui berbagi takjil di jelang buka puasa, Bulan Suci Ramadhan 1445 H.
” Semoga masyarakat turut merasakan manfaat keberkahan di bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah / 2024 M,” ucapnya.
IPDA Laode juga bilang, pembagian takjil dari Satuan Intelkam menggandeng insan pers ini, berbagi langsung ke beberapa titik mesjid di jailolo, diterima langusng petugas mesjid.
” Kegiatan tersebut telah dapat tanggapan positif dari warga yang senang menerima untuk buka puasa,” kata IPDA Laode.
Lelaki peraih piagam penghargaan Quick Wins Presisi Terbaik Polres di Polres Halbar Periode 2022-2023 ini juga sampaikan, dengan padatnya tugas yang telah dijalankan Satuan Intelkam di bulan Ramdhan, namun mereka tak lupa memetik berkah dalam bulan suci yang mulai dari umat muslim ini.
” Satuan Intelkam Polres dengan luangkan kesempatan berbagi berkah dalem bulan suci. Ini menjadi salah satu poin penting yang diburu oleh masyarakat luas, begitupun kami (polisi),” tutur Kasat Intelkam.
Setelah dari Pembagian Takjil, Anggota Polres dari Satuan Intelkam Halbar ini bersama Insan Pers gelar Buka Puasa bersama di Lokasi FTJ.
” Buka puasa bersama dengan insan pers ini adalah bentuk wujud tingkatan silaturahmi dan pererat sinergitas kita,” tandas Kasat IPDA Laode. (*