Jailolo: Wakil Bupati Djufri Muhamad ingatkan agar umat muslim di Halmahera Barat (Halbar) selalu meneladani sikap Rassullaulah Saw. Penyampaian Wabup itu disampaikan dalam sambutan pada acara Maulid Nabi 1444 H yang digelar oleh Ibu-ibu, Minggu (09/10).
“Pentingnya ummat muslim untuk selalu meneladani sikap Rasulullah Saw dalam menjalani kehidupan brmayakat di tenga global seperti saat ini. Karena sikap dan keteladanan Rasullulah akan menjadi filter ampuh dalam menjalani kehidupan sebagai masyarakat, khususnya ummat muslim yang ada di Halbar,” Kata Wabup Djufri. Tambahnya, Dan tetap menjaga Ukhuwah Islamiyah dan sikap toleransi sesama manusia.
Wabup mengatakan, Nabi Muhammad Saw adalah sebagai tauladan yang baik dan harus dijadikan rujukan setiap sikap dan perbuatan umat muslim. Sebab, Nabi Muhammad diutus ke bumi untuk menyempurnakan budi pekerti manusia.
“Contoh beliau sebagai imam yang baik dan pendakwah yang baik,” ucapnya.
Wabup Djufri juga berpesan kepada Ibu-ibu agar terus memupuk perannya dalam membina rumah tangga, mendidik anak sebagai generasi penerus bangsa.
” Ibu-ibu berperan penting membina dan membangun keluarga untuk menjadi generasi yang madani dalam menuju modal pembangunan. Begitupun sebaliknya bagi suami. Jadilah seperti, perjalanan Nabi Muhamad dan Khadijah,” tutur dia.
Orang nomor dua di Pemkab halbar ini juga meminta kepada jamaah maulid agar selalu mendoakan pemkab halbar khususnya kepada pak Bupati, Wakil Bupati, Sekda beserta jajaranya agar dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab membangun Halbar ke arah yang lebih baik.
Pada acara maulid nabi ini, sebagai penceramah, panitia telah menghadirkan Dai Penceramah Perempuan Hj. Khadijah Peggy Melati Sukma, S.Sos. MH (Daiyah, Aktivis Kemanusiaan dan Founder Khadijahtee Foundation, Artis).
Diketahui. Peringati Maulid Nabi Muhamad ini dilaksanakan oleh Ibu-ibu dari PD. Salimah Halbar, Muslimat NU Halbar dan BKMT Halbar yang bekerja sama dengan Khadijatee Foundation Jakarta dan Pemda Halbar dengan tema ‘Menuju Telaga Rasululla ‘.
Usai dari acara Maulid, Khadijatee Foundation Jakarta, melalui Hj. Khadijah Peggy bersama Tim didampingi jamaah lainnya lakukan pembagian beras secara simboli terhadap anak Yatim dan warga Lanjut Usia (lansia) yang berlangsung di Kediaman Wakil Bupati Halbar. (*)