Jailolo: Bupati Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) berikan santunan kepada sejumlah pasien dan secara tegas sampaikan kepada petugas kesehatan di RSUD Jailolo agar dapat melayani pasien dengan baik dan benar.
Ketegasan itu disampaikan Bupati James Uang di saat dirinya bersama Kapolres Halbar, Didampingi Direktur RSUD Jailolo bersama beberapa OPD Pemkab Halbar tinjau langsung pasien di RSUD Jailolo, Kamis (23/02).
” Kalau pejabat pe anak ngoni (kalian) utamakan menangani, ini sesuai informasi dari warga. Tapi kalau warga sipil atau biasa ngoni acuh bgtu saja. Perlu perbaiki kinerja itu untuk jawab Program Halbar Sehat,” tegas Bupati James ke petugas kesehatan di RSUD Jailolo saat tinjau langsung pelayanan di RSUD Jailolo.
Bupati selain meninjau, juga memberikan santunan kepada sejumlah pasien yang dinilai mengalami sakit berat. Dan juga arahkan untuk pihak RSUD dapat membantu satu pasien yang mengalami penyakit ‘lupus’ yang harus ditangani pemeriksaan darah melalui lep atau laboratorium di Jakarta, karena di Provinsi Maluku Utara (malut) belum ada alatnya.
” Jadi ada satu pasien yang penanganan kesehatan, dan darah butuh pemeriksaan lepnya harus di Jakarta, dan itu butuh biaya yang besar atau mahal. Jadi saya sampaikan ke direktur dan dokter lainya harus cari langkah lakukan pemeriksaan darah pasien di jakarta,” jelas Bupati usai dari menjenguk pasien tersebut.
Dalam kesempatan itu juga, Bupati bilang, pasien yang harus ditangani pemeriksaan lep di Jakarta pada biaya pengobatan tak harus ditangani pihak keluarga, dan akan dapat ditangani pihak RSUD Jailolo.
” Jadi nanti biaya ditangani pihak RSUD Jailolo. Jadi akan di fasilitasi langsung pihak RSUD Jailolo mulai dari biaya pemeriksaan lep di Jakarta sampe pulang. Karena di Malut belum ada alat ini,” kata Bupati.
Sementara, Direktur RSUD Jailolo Dokter (dr) Novimaryana Drakel mengatakan, hasil pemeriksaan darah pasien tersebut akan segera dilakukan di Jakarta, dan biaya ditanggung pihak RSUD atau Pemkab Halbar.
” Biaya pengobatan ditanggung pihak RSUD Jailolo, dari pergi sampe pulang,” tandas dia. (*)